Breaking News

Breaking News

Beranda » Rekam Jejak Wasit Rustam Lutfullin Pertandingan Indonesia vs China 
0 comment

Rekam Jejak Wasit Rustam Lutfullin Pertandingan Indonesia vs China 

Jelang laga krusial Timnas Indonesia vs China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, perhatian publik tertuju pada sosok wasit utama pertandingan, yakni Rustam Lutfullin.

Pria asal Uzbekistan ini kembali dipercaya memimpin pertandingan penting yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Meski namanya belum sepopuler wasit elite AFC lainnya, Rustam Lutfullin dikenal sebagai pengadil lapangan yang sangat tegas dan tak segan mengeluarkan kartu, termasuk kepada pemain andalan lawan.

Bagi banyak netizen Indonesia, nama Rustam Lutfullin tentu tidak asing.

Ia pernah memimpin laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 tahun lalu ketika Timnas Indonesia menekuk Arab Saudi dengan skor 2-0 di SUGBK.

Kemenangan tersebut menjadi sorotan karena menjadi salah satu performa terbaik Garuda di laga FIFA Matchday.

Namun, pertandingan itu juga diwarnai dengan drama.

Rustam Lutfullin mengeluarkan kartu merah untuk Justin Hubner akibat pelanggaran kerasnya.

Keputusan tegas itu menuai pro-kontra dan langsung membuat suasana di stadion panas, namun mempertegas citra Lutfullin sebagai wasit yang tidak pandang bulu.

Profil Singkat Rustam Lutfullin

Rustam Lutfullin saat ini berusia 34 tahun, lahir pada 1991, dan telah menjadi bagian dari wasit AFC sejak beberapa tahun terakhir.

Kariernya sebagai wasit dimulai di usia muda di Uzbekistan, dan ia perlahan mendapatkan kepercayaan memimpin laga-laga internasional, termasuk di AFC Cup dan Kualifikasi Piala Dunia.

Meski belum memiliki jam terbang sebanyak wasit top Asia, Lutfullin sudah sering menjadi pusat perhatian karena ketegasan dan konsistensinya dalam mengambil keputusan.

Dengan atmosfer penuh tekanan dan suporter fanatik Indonesia memenuhi stadion, tugas Lutfullin tentu tak mudah.

Ia harus menjaga integritas pertandingan dan memastikan laga berjalan dengan adil. dilansir dari situs resmi radar madiun co.id.

Leave a Comment

javanica post

Javanica Post adalah portal berita online yang dikelola oleh PT. Javanica Media Digital, salah satu anak perusahaan dari Javanica Group.

Edtior's Picks

Latest Articles

©2024 javanica post. All Right Reserved. Designed and Developed by PEH Digital Agency