Kebakaran melanda Mal Ciputra (Citraland), Tanjung Duren Utara, Jakarta Barat pada Jumat 4 Oktober 2024 dini hari, tepatnya pukul 00.50 WIB. Peristiwa kebakaran ini terjadi di lantai 5 dan 6, yang mengakibatkan kerusakan di area food court dan kios pertokoan.
Salah seorang petugas kebersihan di Mal Ciputra menjadi saksi dari peristiwa kebakaran itu
Pekerja tersebut melihat detik-detik sebelum si jago merah melahap area food court dan pertokoan.
“Salah satu saksi (cleaning service) melihat percikan api dari kios makanan,” ujar Kanit Reskrim Polsek Grogol Petamburan, AKP Muhammad Aprino Tamara saat dihubungi, Jumat siang.
Setelah itu, api langsung membesar dan menjalar ke kios di lantai empat, lima, dan enam. Tak ada korban, baik luka maupun jiwa, dari kejadian ini.
“Tidak ada korban, karena mal sudah tutup saat kejadian,” kata Aprino. Saat ini, listrik di dalam mal masih dipadamkan, dan pihak kepolisian sedang menunggu kerja sama dari manajemen mal untuk memulai penyelidikan
“Apabila ingin mengusut penyebab kebakaran, kami siap memanggil Tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor),” ungkap Aprino.
Kasiops Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Syarifuddin, mengatakan dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari korsleting.
“Dugaan sementara penyebab kebakaran karena korsleting atau arus pendek,” kata Syarifuddin.
Api berhasil dipadamkan pada pukul 04.20 WIB.
Total ada 16 unit mobil pemadam dan 80 personel yang dikerahkan. Dalam insiden kebakaran ini, seorang petugas pemadam disebut menjadi korban. Petugas tersebut terluka akibat terjatuh di eskalator mal saat berupaya memadamkan api. “Saat ini sudah dalam penanganan,” kata Syarifuddin.
Dengan adanya insiden kebakaran ini Mal Ciputra Jakarta atau Mal Citraland tutup selama tiga hari mulai Jumat sampai Minggu (6/10) usai kebakaran melanda lantai lima dan lantai enam pusat perbelanjaan di Jakarta Barat tersebut pada Jumat dini hari sekitar pukul 00.50 WIB.
“Mall Ciputra akan tutup operasional sementara selama tiga hari, terhitung dari hari ini 4 Oktober hingga 6 Oktober 2024,” kata Humas Mal Ciputra Jakarta Rida Kusrida saat ditemui wartawan di lokasi pada Jumat.
Penutupan sementara tersebut demi kenyamanan dan keamanan bersama, terutama para pengunjung setia. “Mudah-mudahan hari Senin, tepatnya 7 Oktober, kami akan beroperasi,” katanya.
Pada Senin (7/10), Rida menyebutkan, sisa-sisa kebakaran sudah teratasi sehingga mal bisa kembali operasional.
“Pasti kami sudah punya strategi. Bagaimana caranya dampak dari kebakaran ini apakah ini layak atau tidak layak gitu. Pasti kami sudah punya strategi untuk menutupi (memperbaiki) itu,” kata Rida.
Rida juga memastikan bahwa tidak ada karyawan atau pengunjung mal yang terluka atau tewas akibat musibah kebakaran tersebut.
“Dan yang pasti juga puji syukur bahwa pada kejadian kebakaran tadi malam itu tidak ada korban jiwa, dari karyawan, ‘tenant‘ atau pengunjung,” katanya.
Hal itu menjadi prioritas. “Karena keselamatan mereka itu adalah yang terpenting buat kami,” tutur Rida.
Mengenai instrumen dukungan antisipasi kebakaran internal, Rida memastikan bahwa penyemprot air (fire sprinkler), hidran dan detektor asap mal bekerja baik saat kebakaran terjadi.
“Yang pasti alat pemadam kebakaran internal kami berjalan dan berfungsi baik. Buktinya bisa terselesaikan dalam waktu singkat. Jadi baik dari ‘sprinkle‘, hidran dan juga ‘smoke detector‘ berfungsi baik,” katanya.
Karena itu bisa cepat tahu bahwa ada kebakaran. “Kalau tidak berfungsi kan pastinya akan sudah berlarut,” kata Rida.
Rida mengapresiasi petugas pemadam yang gesit tiba di lokasi dan sigap memadamkan api.
“Kami juga berterima kasih kepada tim pemadam kebakaran yang sudah sangat cekatan dan gesit mematikan api sehingga bisa dengan cepat terselamatkan,” kata Rida.
Adapun kebakaran yang terjadi pukul 00.50 WIB itu berhasil dipadamkan pukul 02.30 WIB hingga kemudian proses pendinginan selesai pukul 03.30 WIB.